05 August 2017

Belajar desain bareng mbak Naqiyyah Syam dan Anggota kelas ngeblog seru #2

Sumber : www.naqiyyahsyam.com

Hai, Assalamualaikum kengkawan semuanya. Apa kabar? semoga dalam keadaan sehat dan lindungan Allah. Aaamiiin aaamiin ya rabball alamin. Tema postingan aku kali ini, masih sama dengan postingan minggu lalu tentang kelas ngeblog seru #2 dipandu sama mbak Naqiyyah Syam.

Jika minggu lalu diberikan tugas untuk membuat artikel tentang hari anak nasional, maka minggu ini tugasnya adalah merapikan blog atau ngedesain. Aduh! cukup menguras otak dan membuat perut lapar mengerjakan tugas ini. Tiba-tiba aku terbayang lezatnya martabak bangka yang dilumuri coklat. Namun karena sesuatu aku putuskan malam ini tidak ngemil yang manis-manis. Cukuplah materi saja yang manis. Oh, iya bagi kengkawan yang penasaran sama tugas minggu lalu klik disiniya.

Rada gak nyambung gitu ya openingnya sorry kengkawan. Aku orangnya kadang emang gitu. Ups, becanda deng. Okeee, sejak pembuatan tugas pertama grup memang langsung rame banget apalagi waktu mbak naqi memberikan komentar tentang tulisan kami rasanyaa gimana gitu. Setelah memberikan masukan tugas pertama, kami tidak langsung disuguhi tugas yang kedua ini. Pertama, setiap anggota grup diperkenankan untuk memberikan pertanyaan yang berhubungan dengan desain. Aku merupakan salah satu penanya yang bertanya tentang header pada blog. Agar bisa terlihat menarik.

Mbak naqi pun menjawab satupersatu pertanyaan dari anggota grup dan juga memberikan masukan tentunya. Dalam hal ini yang paling disarankan oleh mbak Naqi bagi blogger pemula adalah usahakan warna blog berwarna putih agar ringan dihape dan mudah dibaca. Akupun langsung merubah latar belakang blog ku berwarna putih seperti sekarang. Sebenarnya materi awal itu tentang background blog berwarna putih, selanjutnya header diusahakan memakai foto kita. Dimana header ini bisa menggambarkan identitas atau tema yang akan kita angkat pada blog. Misalnya mbak Naqi nih, Smart Mom yang menceritakan tentang parenting, mpasi dan lain-lain. Hanya saja dalam waktu dua hari ini aku masih belum bisa berfikir apa yang akan menjadi header blog dan kemana fokus blog ini dibawa. Karena ketika membuat blog yang terlintas adalah menulis saja dahulu untuk fokus semoga seiring waktu blog ini dapat berkembang aaamiiin aamiiin ya rabball alamin.

Jadi, intinya minggu ini para member kelas ngeblog seru #2 diskusi tentang ngedesain, mulai dari header, arsip, label bahkan tema yang digunakan. Menurut aku sih, selain menulis dan memasukkan konten positif pada blog desain juga harus menjadi perhatian khusus, karena kalo desain menarik, sederhana, simple tentunya orang-orang juga akan tertarik untuk blogwalking ke blog kita. O iya dari semua materi yang diberikan mbak Naqi yang paling kusuka adalah ketika mbak Naqi bilang semuanya berproses yang penting rajin-rajin aja ngepost di blog, minimal tiga tulisan dalam seminggu. Oh, iya ada yang terlupa pada tulisan tugas inti pada minggu kedua ini kita disuruh buat profil tentang diri sendiri, buat kengakawan yang ingin tau profil aku klik disini ya. Mengenai tema blog ini lebih kepada kesaharian aku sih kengkawan. Dalam blog berusaha membagikan, menginformasikak atau lebih sharing pengalaman sehari-hari aku. Kadang-kadang juga tentang isi hati dan perasaan ckckckck. Berhubung aku udah kehabisan ide dan kata-kata pada kesempatan kali ini. Ada baiknya aku akhiri saja ya kengkawan.  Sampai bertemu dipostingan selanjutnya ya. Wassalam :) 

No comments:

Post a Comment